Sabtu, 04 April 2009

Penatalaksanaan Common Cold (Influenza)

Penatalaksanaan Common Cold
(Influenza)

Oleh : auliya lutfil adib

Definisi
Common cold atau viral rhinitis atau yang lebih kita kenal dengan influ enza merupakan gejala awal dari setiap infeksi saluran pernafasan atas (ISPA). Dapat disebabkan oleh golongan rhinovirus, adenovirus dll.

Diagnosis
Berupa sakit kepala, kongesti nasal, rhinorrhea, bersin, rasa gatal di tenggorokan, malaise. Pemeriksaan nasal menunjukkan kemerahan, edema mukosa dan discharge serous. Bila discharge menjadi purulen, kemungkinan telah terjadi infeksi bakteri.

Terapi
Tidak ada terapi kuratif yang dianjurkan untuk common cold. Biasanya diberikan terapi suportif dekongestan berupa pseudoefedrin 30 – 60 mg setiap 4 – 6 jam atau 120 mg 2 X sehari. Penggunaan nasal spray berisi oxymetazolin atau phenilefrin menimbulkan efek secara cepat namun bila digunakan berkali-kali dapat memicu rhinitis medikamentosa yang lebih berat dari common cold.

Daftar pustaka.
Fakultas Kedokteran UGM Solidaritas 2002. 2008. art of therapy. Yogyakarta: Pustaka Press.

Jumat, 03 April 2009

seni anamnesis

anamnesis atau wawancara medis merupakansalah satu hal yang harus dikuasai oleh tanag medis, dala hal ini adalah dokter. dengan anamnesis yang baik maka 90 % diagnosis sudah dapat di tegakkan...............